Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian Keluarkan Surat Edaran untuk Efisiensi Anggaran Belanja Daerah

Minggu, 23 Februari 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DENTUMNEWS.COM. JAKARTA | Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian mengeluarkan surat edaran terkait efisiensi anggaran belanja daerah. Surat edaran ini ditujukan kepada seluruh daerah di Indonesia untuk melakukan efisiensi anggaran belanja daerah.

Dalam surat edaran tersebut, Tito Karnavian menjelaskan bahwa efisiensi anggaran belanja daerah harus dilakukan secara tepat sasaran. “Kami akan monitor melalui sistem kami. Daerah mana, dan setelah itu ditembusin kepada Mendagri, apa saja yang diefisiensikan,” kata Tito Karnavian. Sabtu (22/02/2025).

Baca Juga :  Berhasil Bawa Timnas Juara AFF U-19, Wali Kota Benyamin Beri Apresiasi Tinggi ke Kafiatur Rizky

Tito Karnavian juga berharap bahwa instruksi efisiensi tersebut tidak mengganggu kegiatan utama di pemerintah daerah. “Tapi intinya yang utama, kegiatan utamanya tetap berjalan. Target-target harus tetap tercapai. Jangan sampai kemudian mereka membuat efisiensi yang sembarangan, yang kemudian malah enggak sampai target,” kata Tito Karnavian.

Menurut Tito Karnavian, banyak daerah yang memiliki sisa lebih penggunaan anggaran (Silpa) yang mencapai Rp5 triliun. Hal ini terjadi karena APBD tidak digunakan untuk kepentingan rakyat. “Artinya enggak digunakan untuk kepentingan rakyat. Itu sudah disampaikan,” kata Tito Karnavian.

Baca Juga :  Prabowo Subianto Terima Pin Emas dari SMSI atas Dedikasinya Jaga Demokrasi

Tito Karnavian juga meminta kepada setiap kepala daerah untuk tidak berorientasi pada belanja ketika menggunakan anggaran. “Dan kepala daerah saya minta berpikir jangan hanya mikirin ngabisin belanja. Bagaimana cari pendapatannya? Di antaranya mempermudah kemudahan berusaha untuk para swasta. Swasta ini bukan hanya asing, swasta dalam negeri, UMKM,” kata Tito Karnavian.

Penulis : Red

Editor : Redaktur

Sumber Berita : Tirto.id

Berita Terkait

H.Muhamad Sobri Dewan DPRD Kabupaten Tangerang Gerak Cepat Mengatasi Banjir Di Desa Kadu Jaya
Camat Curug Dan Sekcam Turun Langsung Ke Lokasi Banjir Di Binong
H.Muhamad Sobri Dewan DPRD Kabupaten Tangerang Turun Langsung Ke Lokasi Banjir
PENGGERUDUKAN RAPAT PANJA RUU TNI: Tiga Orang Dilaporkan ke Polisi
Parah!!! Hotmix di Kampung Samprok, Cikupa, Diduga Tidak Sesuai Spesifikasi
Intip Kisah Sukses Saidah, Agen Brilink yang Punya Bisnis Beromset Ratusan Juta
Dugaan Penyimpangan Pembangunan Balai Warga RW 06 Kelurahan Bencongan Indah
Pekerjaan Paving Blok Di Desa Bitung Jaya: PPTK Kecamatan Cikupa Temukan Bukti Kecurangan
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 18 Maret 2025 - 02:58 WIB

Camat Curug Dan Sekcam Turun Langsung Ke Lokasi Banjir Di Binong

Selasa, 18 Maret 2025 - 02:32 WIB

H.Muhamad Sobri Dewan DPRD Kabupaten Tangerang Turun Langsung Ke Lokasi Banjir

Senin, 17 Maret 2025 - 12:00 WIB

PENGGERUDUKAN RAPAT PANJA RUU TNI: Tiga Orang Dilaporkan ke Polisi

Sabtu, 15 Maret 2025 - 23:48 WIB

Parah!!! Hotmix di Kampung Samprok, Cikupa, Diduga Tidak Sesuai Spesifikasi

Rabu, 12 Maret 2025 - 14:56 WIB

Intip Kisah Sukses Saidah, Agen Brilink yang Punya Bisnis Beromset Ratusan Juta

Berita Terbaru